Tahapan Masa Anak 2 - 3 tahun

(Foto: freedigitalphotos.net)

Pada usia ini, si kecil sudah dapat berjalan dengan baik. Bahkan langkahnya sudah lebih banyak dengan penguasaan tumit dan kaki layaknya orang dewasa. Ia juga sudah semakin pandai melompat, melempar bola, menggosok gigi sendiri, dan mencuci tangan sendiri. Si kecil sudah mampu membuat suatu kalimat yang lebih panjang dan dapat berbicara dengan lebih jelas. Ia juga sudah mampu mendengarkan ayah ibunya bercerita tentang suatu kisah. Bahkan ia sudah bisa menceritakan suatu pengalaman baru yang dialaminya.

Aktivitas si kecil mulai meningkat. Si kecil perlahan dapat mengembangkan kemampuan untuk mengendalikan tndakannya. Namun ia masih rentan terhadap perilaku negatif seperti mendorong, berteriak, dan mengamuk. Tetapi sebaiknya orangtua mengingatkannya dengan cara yang positif karena dengan upaya membangun komunikasi yang baik pada anak akan mendapatkan hasil yang baik pula daripada dengan perlakukan fisik.

Tanda Normal

  • Jalan menaiki tangga sendiri
  • Dapat bermain dan menendang bola kecil
  • Mencoret-coret pensil pada kertas
  • Dapat berbicara dengan baik dan sudah lebih jelas
  • Dapat menyebutkan nama depan dan nama lengkapnya sendiri
  • Melihat gambar dan dapat menyebut dengan benar nama dua benda atau lebih
  • Membantu memberesi mainannya sendiri
  • Mampu memegang cangkir dengan sebelah tangan
  • Makan sendiri tanpa banyak yang tumpah
  • Dapat melepas pakaiannya sendiri
  • Mulai mengenal kompetisi dan bersaing dengan teman sebaya
  • Sudah bisa melompat dengan koordinasi kaki yang lebih baik
  • Bisa berjalan jinjit
  • Bisa berjalan mundur
  • Bisa berdiri dengan satu kaki
  • Sudah mampu membuat kalimat yang lebih panjang
  • Sudah mulai senang menggambar bentuk, mengenali warna, dan membedakan bentuk
  • Sudah mulai belajar mengayuh sepeda
  • Mulai belajar menggosok gigi

Berat dan Tinggi Normal

(Berdasarkan standard yang disarankan oleh WHO)
Jenis KelaminBeratTinggi
Laki-laki9.7 - 15.3kg
(Optimal:12.2kg)
81.7 - 93.9cm
(Optimal:87.8cm)
Perempuan9 - 14.8kg
(Optimal:11.5kg)
81.7 - 93.9cm
(Optimal:87.8cm)
Lebih Detail Berdasarkan Usia
[2 tahun] [2 tahun 1 bulan] [2 tahun 2 bulan] [2 tahun 3 bulan] [2 tahun 4 bulan] [2 tahun 5 bulan] [2 tahun 6 bulan] [2 tahun 7 bulan] [2 tahun 8 bulan] [2 tahun 9 bulan] [2 tahun 10 bulan] [2 tahun 11 bulan]

Yang perlu diwaspadai

  • Belum bisa menendang bola
  • Belum bisa berjalan dengan lancar
  • Belum bisa berbicara dengan jelas
  • Belum tumbuh gigi
  • Belum mampu merespon perintah sederhana

Tindakan Orang Tua

  • Ajak anak untuk bermain di luar karena dengan bergerak akan membantunya membangun kekuatan dan meningkatkan koordinasi antar anggota tubuh.
  • Ajari anak untuk memakai dan membuka baju dengan kancing di depan.
  • Ajari anak untuk memakai dan melepas kaos kaki dan sepatu sendiri.
  • Ajari anak untuk menurunkan celana jika ingin ke WC.
  • Ajari anak untuk menggosok gigi.
  • Ajaklah anak untuk mencuci tangan sebelum makan.
  • Ajak anak untuk berkomunikasi agar semakin terlatih dan dapat berbicara dengan lancar.

Makanan

  • Susu rendah lemak.
  • Produk olahan susu seperti keju, yogurt, pudding, dan lainnya.
  • Sereal dengan tambahan zat besi.
  • Buah-buahan segar maupun buah kaleng.
  • Sayur-sayuran yang telah dipotong kecil dan dimasak hingga matang.
  • Protein dari telur, daging sapi, daging ayam, ikan tanpa duri, tahu, selai kacang, dan buncis.
  • Makanan kombo seperti macaroni dan keju serat kaserol.
  • Jus buah dan sayur
  • Makanan padat bisa dberikan 3 kali sehari dengan 2 kali selingan atau snack atau camilan.