Mendapatkan uang, adalah salah satu kegiatan yang selalu masyarakat lakukan. Dilakukan tentu saja untuk memenuhi kebutuhan tertentu, juga dilakukan untuk mendapatkan kesenangan. Nah, untuk mendapatkannya, Anda bisa bermain saham. Misalnya dengan memilih broker saham terbaik, maka akan memudahkan Anda untuk mendapatkan cuan lebih banyak.
Kini Anda sudah bisa bermain saham menggunakan broker saham terbaik di Indonesia, investasi serta aktivitas di dunia ini senang banyak digunakan oleh masyarakat. Karena memang memberikan nilai positif, juga memberikan profit keuntungan bagi pemainnya.
Walaupun begitu, Anda tidak seharusnya memiliki broker secara sembarangan, atau asal menentukan. Harus memerlukan beberapa sistem terlebih dahulu, dan diperhatikan atas aktivitas investasi saham yang akan dilakukan.
Agar bisa memulainya, maka Anda harus menjadi nasabah terlebih dahulu pada perusahaan pialang, baik sekuritas atau bahkan broker. Artinya perusahaan tersebut akan menjadi perantara, diantara Anda dengan BEI atau Bursa Efek Indonesia, tempat dimana Anda akan melakukan aktivitas saham.
Nah, agar dapat memilih jenis sekuritas broker yang baik, maka Anda harus memerhatikan beberapa hal terlebih dahulu. Bagaimana dengan langkah pemilihannya?
- Lihat Perizinannya
Menentukan broker pada sistem saham di Indonesia, harus dilakukan secara cermat. Langkah ini menjadi langkah awal, melakukan pengecekan terkait dengan perizinan pada broker yang akan digunakan.
Sebuah broker yang terpercaya, pada umumnya akan memiliki izin resmi dari OJK atau Otoritas Jasa Keuangan. Pun tidak hanya itu saja, bahkan broker terpercaya akan memiliki keanggotaan resmi di BEI agar bisa melakukan transaksi saham.
- Periksa UnderWiter
Bagaimana maksudnya? Adalah Anda harus mengecek terkait dengan berapa kali telah menjadi underwriter? Perhatikan terkait dengan sejauh mana perusahaannya telah memiliki kontrak dengan emiten. Emiten sendiri adalah perusahaan yang melantai langsung di Bursa Efek. Perusahaan tersebut akan menjadi penjamin emosi atau sponsor langsung. Kemudian akan melakukan sistem penawaran umum terhadap investor, guna kepentingan emiten itu sendiri.
- Periksa
Maksudnya dengan periksa adalah harus melakukan pengecekan di website resmi dari broker saham yang dimaksud. Sebuah broker terbaik akan memberikan tawaran dengan ketentuan berbeda dalam urusan investasi saham. Dengan demikian, maka kamu mempertimbangkan kembali terkait dengan pemilihan brokernya. Harus sesuai juga dengan kondisi finansial sendiri, jangan memaksakan.
Salah satu langkah untuk mengeceknya, adalah dengan melihat langsung website resmi, dari brokernya sendiri. Dengan mencari informasi langsung dari website resmi, maka setidaknya Anda akan tahu mengenai kisaran modal. Berapa modal yang harus disiapkan, dan berapa biaya transaksi serta ketentuan dana lainnya.
- Mengecek Modal Awal
Pastikan Anda agar dapat mengumpulkan informasi lengkap mengenai modal awal, atau besaran komisi dari transaksi. Hal ini sangat penting dilakukan, karena dapat bisa menentukan berapa awal modal yang harus dikeluarkan, pun pastikan agar dapat sesuai dengan kemampuan juga kebutuhan.
Pada umumnya, besaran modal akan beragam, bisa mulai dari 10 Juta Rupiah, bahkan hingga 50 Juta Rupiah. Namun Anda tidak perlu mengkhawatirkannya, sebab broker saham di Indonesia tetap akan memberikan penawaran modal awal sangat terjangkau. Berdasarkan pada pasaran dan sasaran investor dari brokernya itu sendiri.
Tidak hanya itu saja, biasanya fee transaksi juga akan lebih bervariasi, bisa 0.1% hingga 0.3% dalam satu kali transaksi. Pilihlah komisi yang sesuai, pun pastikan agar dapat melakukan perhitungan komisi perharinya, dengan tujuan agar setiap transaksi tidak memberikan kerugian.
Beragam Jenis Rekomendasi Broker Saham Terbaik di Indonesia yang Aman
- Indo Premier Sekuritas
- Mandiri Sekuritas
- Mirae Asset Sekuritas Indonesia
- BNI Sekuritas
- CGS CIMB Sekuritas Indonesia
- Philip Sekuritas Indonesia
- MNC Sekuritas
Tujuh rekomendasi broker di atas akan sangat menguntungkan, namun tentu penggunaannya kembali lagi kepada Anda sebagai pemain. Pastikan agar dapat dipilih sesuai dengan kebutuhan dan juga keadaan, jangan terlalu memaksakan karena satu dan lain hal. Bermain saham bukan suatu hal sepele, karena nanti Anda akan menggunakan modal tidak sedikit. Sedangkan tujuannya adalah ingin untung besar, maka harus dipelajari lebih lanjut mengenai dunia saham ini. Selamat belajar!