Tahu mengenai tempat melakukan jual beli saham yang aman dan terpercaya, dapat Anda lakukan dengan menggunakan bantuan perusahaan sekuritas. Segala jenis serta sistem transaksi yang berkaitan dengan investasi saham, maka resmi berada di bawah naungan Bursa Efek Indonesia. Dengan menggunakan BEI, maka Anda dapat melihat beragam jenis saham dari ratusan juga perusahaan yang berhasil melantai di BEI. Hal tersebut dilakukan untuk memperdagangkan beberapa saham, melaui pasar modal. Bukan hanya itu saja, bahwa BEI juga jadi satu dari beberapa jenis bagian atau tempat jual beli saham bagi setiap investor.
Yang menjadi pertanyaan, adalah bagaimana cara yang dapat dilakukan agar bisa membeli atau bahkan menjual saham di BEI? Satu dari beberapa jawaban tepatnya adalah melalui perusahaan sekuritas. Jika Anda masih pemula dalam dunia ini, dan ingin lebih tahu mengenai investasi saham, maka ulasan kali ini akan sangat cocok untuk disimak.
Memangnya, apa itu Perusahaan?
Perusahaan sekuritas, adalah perusahaan yang bergerak di bidang jual beli efek. Pun tergabung secara resmi di bursa efek, sedangkan perusahaan sekuritas berfungsi sebagai penjembatan, antara investor dengan pasar modalnya. Hal ini dilakukan agar mendapatkan sistem resmi, juga mendapatkan lisensi dari bursa efek.
Mengapa perusahaan sekuritas ini direkomendasikan kepada calon investor? Karena bisa sangat simple digunakan yang ingin melakukan investasi, namun belum tahu tempat jual beli saham terpercaya juga nyaman digunakan. Di Indonesia pun, terdapat dua jenis perusahaan sekuritas. Pertama ada jenis perusahaan konvensional, juga ada sistem sekuritas syariah.
Selain itu, keuntungan jika menggunakan jasa sekuritas sebagai tempat melakukan jual beli, karena juga disediakan broker saham. Dimana broker saham sendiri memberikan bantuan resmi pada semua calon investor. Agar dapat menemukan saham paling bagus dan direkomendasikan.
Kiranya peran masing-masing broker saham dapat dibedakan berdasarkan dari jenis brokernya sendiri. Terdapat tiga jenis broker saham yang bisa digunakan jasanya, guna membantu proses investasi saham, juga memberikan keuntungan bagi Anda.
Full service broker, discount broker dan deep discount broker, adalah beberapa jenis broker yang dapat membantu Anda untuk memudahkan dalam investasi ini. Ketiga jenis broker tersebut pun menjadi beberapa keunggulan dari perusahaan sekuritas, tempat dimana jual beli saham.
Ketika menggunakan jasa perusahan sekuritas, maka Anda akan bisa mulai melakukan investasi. Pun pastikan akan lebih mudah mendapatkan informasi secara cepat, pun juga lengkap. Agar dapat mengetahui terkait dengan perusahaan sekuritas mana yang dapat digunakan, berikut terdapat beberapa jenis perusahaan sekuritas terbaik, untuk dapat menemukan tempat jual beli saham dengan aman.
Beberapa Rekomendasi Untuk Menemukan Tempat Jual Beli Saham dengan Aman dan Bijak
1. Panin Sekuritas
Adalah satu dari beberapa jenis sekuritas terbaik yang dapat Anda pilih ketika akan melakukan investasi. Saat ajang penghargaan IDX Appreciation pada tahun 2018, perusahaan sekuritas satu ini telah berhasil mendapatkan penghargaan sebagai Anggota Bursa Terbaik. Tepatnya pada kategori Kinerja Keuangan. Bukan hanya itu saja, Panin Sekuritas juga berhasil dapatkan penghargaan yang diberikan oleh Tempo Media Group, tepatnya pada tahun 2018 bulan November sebagai Strategy into Performance Execution Excellence.
2. IndoPremier Sekuritas
Kemudian tempat jual beli saham selanjutnya adalah terbaik pada tahun 2019, IndoPremier ini memiliki label perusahaan sekuritas lokal. Sama seperti dengan rekomendasi sebelumnya, sekuritas ini pun telah berhasil memiliki penghargaan para kategori Indonesia’s Best Domestic Band House pada Acara The Asset Asian Awards, sangat membanggakan bukan? Bahkan pada tahun 2015 juga perusahaan satu ini berhasil masuk ke dalam kategori perusahaan sekuritas terbaik, juga jadi salah satu perusahaan dengan banyak penghargaan.
3. Mandiri Sekuritas
Direkomendasikan karena telah terbukti memiliki kredibilitas sangat baik, juga telah berhasil mendapatkan penghargaan sebagai broker terbaik di BEI. Dengan rekor transaksi didapatkan hingga 205 Triliun Rupiah.
Tidak hanya itu saja, Mandiri Sekuritas juga berhasil mendapatkan empat jenis penghargaan pada acara Finance Asia Acountry Awards pada tahun 2018. Penghargaan tersebut sangat banyak, salah satunya sebagai Best Broker, juga Best Equality Capital Markets House.